Analisis Statistik Deskriptif

Istilah dalam penelitian memang ada banyak sekali dan tenang saja Anda tidak perlu mempelajari dan mengetahui semuanya. Yang perlu Anda pelajari adalah istilah-istilah penting dan berguna untuk penelitian yang Anda lakukan. Coefficient of Determination (R-squared) merupakan istilah penelitian yang sering kali Anda temui. Karena hampir semua penelitian pasti akan membutuhkan R square ini. Jadi, tidak ada salahnya bila Anda mempelajari mengenai R square.

Pengertian Coefficient of Determination (R-squared)

Koefisien determinasi atau R kuadrat merupakan nilai hasil perhitungan yang menunjukkan besar kecilnya variabel bebas mempengaruhi variabel terikat. Apabila Anda penasaran dengan bentuk R square ini, bentuknya adalah angka yang memiliki kisaran antara 0 hingga 1.

Dalam hal perhitungannya sendiri, tentu ada beberapa ketentuan yang harus Anda ikuti sesuai dengan ketentuan dari Coefficient of Determination (R-squared). Nilai dari R square ini memiliki 3 buah kategori pengelompokkan, yaitu kuat, moderat, dan lemah.

Untuk kategori kuat adalah hasil perhitungan R square yang menghasilkan nilai 0,75. Sedangkan kategori moderat untuk hasil perhitungan R square yang menghasilkan angka 0,5. Kategori lemah untuk hasil perhitungan R square senilai 0,25.

Perhitungan Coefficient of Determination (R-squared)

Untuk mendapatkan hasil R square, Anda harus melakukan perhitungan statistik berdasarkan hasil data penelitian yang Anda miliki. Anda membutuhkan explained deviation dan total variasi untuk menghitung r square.

Cara perhitungannya pun sangat mudah, Anda hanya perlu membagi explained deviation dengan total variasi. Bila menggunakan perhitungan manual tentu saja tidak semudah itu untuk mendapatkan nilai R square. Maka, lebih baik Anda menggunakan aplikasi perhitungan statistik seperti SPSS.

Di aplikasi statistik tersebut  Anda hanya perlu memasukkan data beserta nilainya. Anda hanya perlu perform test untuk mendapatkan nilai dari suatu perhitungan statistik. Praktis dan mudah sekali bukan perhitungan statistik menggunakan SPSS? Itulah pembahasan singkat mengenai Coefficient of Determination (R-squared) yang dapat Anda pahami. R square umumnya untuk metode analisis regresi, tetapi Anda juga bisa menggunakannya untuk model analisis lain. Untuk regresi berganda metode yang biasanya peneliti gunakan adalah OLS atau Ordinary Least Squares.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *